BLANTERVIO103

Mantapkan Persiapan Pemilu, Ini yang dilakukan KPPS Desa Polewali

Mantapkan Persiapan Pemilu, Ini yang dilakukan KPPS Desa Polewali
Selasa, 09 April 2019
Laporan : Agusriadi Natsir
Editor     : Darwis Junudi


lenteramerahnews, Pasangkayu-- Untuk memantapkan persiapan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak yang dihelat pada tanggal 17 April 2019, seluruh anggota KPPS se Desa Polewali Kecamatan Bambalamotu Kabupaten Pasangkayu diberikan Bimbingan tekhnik (Bimtek) yang berlangsung di Aula pertemuan Kantor Desa Polewali, Selasa, 9 April 2019.

Salah satu anggota PPK kecamatan Bambalamotu Norva Sagita di pembukaan acara menyampaikan betapa pentingnya Bimtek bagi anggota KPPS untuk meningkatan kapasitas penyelenggara pemilu di tingkat Dusun karena pertama kalinya tahun ini Pemilihan Legislatif dan Pemilihan presiden dilaksanakan secara serentak.

"Jadi kami harapkan teman-teman KPPS yang akan bertugas dibilik suara melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai aturan pelaksanaan Pemilu. Mengingat Bimtek KPPS hanya dilaksanakan satu kali sebelum hari H, jadi diminta kepada para anggota KPPS untuk memahami tugas masing-masing," jelas Novra.
Dalam kesempatan yang sama, Sekdes Polewali Muh.Rifal, S.Agr mewakili Kepala Desa mengimbau kepada seluruh anggota KPPS dan PPS Desa untuk selalu menjaga integritas sebagai penyelenggara pemilu di tingkat Desa dan Dusun. Agar pemilu dapat berjalan dengan aman dan tertib sesuai yang kita harapkan.

"Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas anggota KPPS, jadi di minta semua kerjasamanya untuk mengikuti kegiatan ini secara serius, " pungkasnya .

Bimtek ini di pasilitasi oleh para Panitia Pemilihan Desa Polewali. Dihadiri anggota BPD, kepala Dusun, dan anggota KPPS Sedesa Polewali. (ags)
Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409