BLANTERVIO103

Antisipasi Kabut Asap, Bupati Nunukan Keluarkan Himbauan

Antisipasi Kabut Asap, Bupati Nunukan Keluarkan Himbauan
Sabtu, 14 September 2019

NUNUKAN, LENTERAMERAHNEWS--Untuk mengantisipasi kabut asap yang sudah mulai masuk wilayah Kabupaten Nunukan, Kaltara sejak tiga hari lalu, membuat Pemerintah Kabupaten Nunukan, mengeluarkan himbauan.

Himbauan dengan Nomor : 92 /338/Setda-Humpro/IX/2019 Tentang Antisipasi Kabut Asap Dalam rangka menyikapi dampak Kabut Asap di Kabupaten Nunukan. Bupati Nunukan, Hj Asmin Laura Hafid, SE, MM menghimbau kepada seluruh masyarakat agar memperhatikan hal hal sebagai berikut.

1. Diupayakan menggunakan masker saat beraktifitas di luar rumah

2. Menghindari dan mengurangi aktifitas di luar rumah terutama pada kelompok usia rentan (bayi balita, ibu hamil, dan lansia).

3. Tingkatkan daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi sayuran dan buah buahan serta menerapkan perilaku hidup bersih serta sehat dengan mengkonsumsi air putih dan makanan bergizi serta beristirahat yang cukup

4. Tidak melakukan pembakaran sampah dan pembakaran lahan yang dapat menyebabkan semakin bertambahnya volume debu asap.

5. Karena tingkat jangkauan pandangan visual semakin terbatas, agar kepada masyarakat yang melakukan aktifitas di jalan, sungai, laut dan udara untuk lebih berhati hati dan dapat memperhatikan peringatan yang disampaikan oleh instansi teknis yang membidangi

6. Untuk dapat segera berobat ke fasilitas kesehatan terdekat bila ada gangguan kesehatan.

7. Kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Nunukan yang tugas dan fungsinya berhubungan langsung dengan masyarakat yang terdampak kabut asap agar meningkatkan fungsi layanannya. (andi wati)


Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409