PASANGKAYU, LENTERAMERAHNEWS--Babinsa Serda Lukman T bersama PPL Desa Polewali Muslimin, S.ST mendampingi Kasi Penganekaragaman Pangan Dinas Pertanian Kabupaten Pasangkayu Muh.Fajar, SP,.M.Sc dalam kunjungannya di Kelompok wanita Tani (KWT) Dasa Wisma di Dusun Hikma Desa Polewali Kecamatan Bambalamotu, Sabtu pagi 09/11/19.
Dalam kunjungannya , Muh.Fajar mengatakan, Kegiatan ini dilaksanakan untuk mendorong kreatifitas para ibu KWT sehingga dapat menghasilkan produk yang mempunyai nilai jual yang diharapkan dapat membantu perekonomian keluarga. Program lanjutan KWT tersebut merupakan salah satu program unggulan Dinas Pangan
Kab Pasangkayu.
" Kami mendampingi dan memberi dorongan kepada ibu KWT untuk mengolah komoditi lokal yang mereka tanam dihalaman pekarangan rumah. Bagaimana komoditi itu diolah sehingga bisa bernilai ekonomi " ujarnya.
Dalam kesempatan ini pula Babinsa Lukman T berharap dengan adanya bimbingan lanjutan ini para ibu KWT dapat memanfaatkannya dengan bijak demi peningkatan kesejahteraan warga.
"Kami selaku Babinsa disini selalu siap bersinergi dengan instansi manapun demi kesejahteraan masyarakat " tegas Lukman.
Dalam kegiatan ini para ibu KWT praktek pembuatan Keripik Pare, Keripik Bayam, Keripik Salak dan Keripik Ubi Jalar.
Kegiatan ini dihadiri Kadus Hikma Sudar dan Mujais selaku tokoh masyarakat Desa Polewali dan para anggota KWT Dasa Wisma. (Ags)
Emoticon