BLANTERVIO103

47 Eks Jemaah Umrah Tiba Ditempat Isolasi

47 Eks Jemaah Umrah Tiba Ditempat Isolasi
Senin, 30 Maret 2020


SIDRAP, LENTERAMERAHNEWS--Bupati Sidrap, H Dollah Mando memantau langsung proses penanganan Covid-19 yang berlangsung di rumah susun Sidrap, Senin (30/3/2020).

Rumah susun itu dijadikan pusat penanganan Covid-19 khususnya kepada orang dalam pemantauan (ODP) klaster jemaah umrah.

Dollah menyatakan, penanganan  Covid-19 di rumah susun itu dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus korona di Kabupaten Sidrap.

"Pemerintah Kabupaten menyiapkan rusun ini untuk isolasi pasien-pasien yang berasal dari umrah supaya  mudah terkontrol," katanya usai peninjauan.

Ia menambahkan, rusun yang terletak di Kecamatan Watangpulu, sebelah barat Kompleks SKPD Sidrap  tersebut dapat menampung sekitar 200 orang.

Dalam kesempatan itu tampak hadir Dandim 1420 Letkol J P Situmorang, Sekda Sidrap, Sudirman Bungi, Kapolsek Maritengngae, Iptu Abdul Samad dan anggota Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidrap.

Sementara Juru Bicara Penanganan Covid-19 Sidrap, Ishak Kenre mengungkap jumlah jama'ah umroh yang tiba dan diperiksa kesehatannya di rusun hingga Pukul 16.00 Wita mencapai 47 orang.

"Target Kita 80 orang. Kita masih menunggu jemaah lain untuk datang," tutupnya. (wis) 
Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409