Pasangkayu, lenteramerahnews.co.id-- Program kerja bakti lintas sektor setiap hari Jumat bentukan Camat Bambalamotu yang di backup unsur pimpinan Kecamatan lainnya kian konsisten. Hari ini, Jumat pagi 08/01/2021, Pasukan dari berbagai unsur kecamatan dan Pemerintah Desa serta masyarakat setempat laksanakan kerja bakti di lingkungan SDN Kalibamba Dusun Hikma, Desa Polewali Kec.Bambalamotu, Kab. Pasangkayu.
Kerja bakti kali ini dipimpin Camat Bambalamotu Darwin, ST bersama Danramil 1427-02/Rdy Kapten Inf.Ismail, Kapolsek Bambalamotu Akp Muh.Nur, SH. Dihadiri juga Kades Polewali Mujais bersama jajarannya, lurah Bambalamotu Salahuddin, S.Ag, anggota BPD, Kepsek SDN Kalibamba Basri, S.Pd, staf Kecamatan, personil Koramil 02, personil polsek, Kepala KUA bersama penyuluh agama, penyuluh KB Sitti Aisyah dan puluhan masyarakat setempat.
Kades Polewali Mujais katakan, bahwa kerja bakti ini merupakan kegiatan rutin dilaksanakan di Kec Bambalamotu secara massal dan tempat pelaksanaan dilakukan secara bergiliran pada fasilitas umum setiap desa.
"Kerja bakti ini meliputi pembersihan dan pembenahan lingkungan SDN Kalibamba dan Pembersihan saluran, " sebut Mujais.
Ditempat yang sama, Kepala Sekolah SDN Kalibamba Basri, S.Pd menyampaikan rasa terimakasih kepada semua pihak yang hadir hari ini terutama pada Kepala Desa Polewali yang menjadwalkan secepatnya kerja bakti lintas sektor di SDN Kalibamba.
"Mulai kemarin sampai tadi malam, kami bersama rekan-rekan guru telah melakukan persiapan dan selalu berkordinasi sama Kepala Desa untuk kegiatan hari ini, " tandas Basri.
(Ags)
Emoticon