SIDRAP, LENTERAMERAHNEWS.CO.ID
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Ichsan Sidrap menggelar pembukaan Pengenalan Dunia Kampus (PDK) untuk mahasiswa baru (maba) Tahun Akademik 2021/2022, Jumat, 20 Agustus 2021.
Kegiatan dengan tema 'Mewujudkan Mahasiswa yang Tumbuh, Tangguh, Mandiri, dan Inovatif di Era Digitalisasi Indonesia Maju' ini berlangsung di Aula Lantai Dua Kampus STIE Ichsan, Jalan Jenderal Sudirman Pangkajene Sidrap.Nama2 narasumber STIE Ichsan Sidtap:
1. Dr. Darnawati, M.Si
2. (Ketua STIE Ichsan Sidrap)
2. H. Mansyur B. Rolle, SE, M.Si
3. (Wakil Ketua I Bidang
4. Akademik STIE Ichsan Sidrap)
3. Ahmad Arif, MH
4. (Ketua Panitia PDK Maba STIE Ichsan Sidrap TA 2021/2022)
Ketua STIE Ichsan Sidrap, Dr Darnawati, SE, M Si mengatakan, tujuan pelaksanaan PDK ini untuk memberikan orientasi studi bagi mahasiswa baru di kampus tersebut sebelum mengikuti perkuliahan awal.
"Hal ini penting dilakukan, karena para maba ini belum mengetahui seluk-beluk kampus dan pengelalo sekolah. Karena itu, melalui PDK ini, mereka nantinya diberikan pengetahuan dan pengenalan tentang apa yang akan dilakukan saat menjalani masa perkuliahan nantinya," papar Darnawati.
Wakil Ketua I Bidang Akademik STIE Ichsan Sidrap, H. Mansyur B Rolle, SE, M Si menyebutkan, para maba ini juga akan diberikan pengetahuan terkait Tri Dharma Perguruan Tinggi dan hal lainnya.
"Diharapkan, melalui program PDK ini, para maba bisa menjalin interaksi positif dengan pihak pengelola kampus dan bersosialisasi dengan mahasiswa lainnya," ujar Mansyur.
Ketua Panitian PDK Maba STIE Ichsan Sidrap 2021/2022, Ahmad Arif, MH menjelaskan, kegiatan yang dulu dikenal dengan istilah Ospek (Orientasi Studi Pengenalan Kampus) ini akan berlangsung selama tiga hari ke depan. "Sebanyak 150 maba ikut dalam PDK tahun ini," tambahnya.
Di hari pertama PDK ini diisi dengan materi Wawasan Nusantara yang dibawakan oleh Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 1420/Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat.
(**)
Emoticon