Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id. Desa Polewali, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu gelar musyawarah desa (Musdes) penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) untuk tahun anggaran 2023. Kamis, 28/07/22.
Musyawarah Desa ini bertujuan untuk menampung semua aspirasi masyarakat Desa Polewali dari perwakilan semua unsur masyarakat seperti Ketua RT, PKK, KPMD, Karang taruna, Tokoh Masyarakat, Linmas, Tokoh pendidik, tenaga kesehatan dan tokoh agama.
Musdes yang dipimpin oleh Ketua BPD Polewali, Agusriadi Natsir, di Hadiri Kades Mujais, Babinsa Serda Marsuki, PDP Rahmadi Usman, PLD Sulfianto, Sekdes, Kepala Dusun dan anggota BPD.
Dalam musdes ini dibentuk tim penyusun RKPdes sebanyak 7 orang yang diketuai oleh Sekdes Polewali Muh Rifhal, S.Agr.
Ketua BPD berharap APBDes Polewali tahun anggaran 2023 dapat dioptimalkan ke pembangunan skala prioritas yang sangat mendesak untuk didanai. Namun, Jika BLT Dana Desa masih berlanjut ke tahun 2023, Maka serapan untuk pembangunan Desa Polewali tidak akan mengalami peningkatan signifikan.
"Sepertinya APBdes kita tidak akan banyak mengalami perubahan tahun 2023. meski belum ada pagu anggaran tetap dari kabupaten," Kuncinya. (LM)
Emoticon