BLANTERVIO103

Reses DPRD Sigi, Warga Poi Minta Pembangunan Drainase

Reses DPRD Sigi, Warga Poi Minta Pembangunan Drainase
Kamis, 26 Oktober 2023

 


SIGI, - Warga desa Poi Kecamatan Dolo Selatan Kabupaten Sigi meminta pembangunan drainase sepanjang 400 meter, tepatnya di Dusun I. Hal itu disampaikan warga, di kegiatan reses anggota DPRD Sigi Hj Sumarni Moh Tala, di Desa Poi, Kamis (26/10/2023).


"Pembangunan drainase di desa kami adalah salah satu yang sangat prioritas karena setiap musim hujan material pasir merembes ke kebun warga, dan itu berdampak pada produktivitas tanaman," ujar Ardi warga setempat.


Dijelaskan, rembesan air disaat musim penghujan lantaran pembangunan drainase yang dibangun beberapa tahun lalu tidak sampai ke sungai, sehingga alur air tidak terarah dan mudah menyebar bersama material pasir yang terbawa air.

Selain itu kata Ardi, alur air yang dimaksud saat ini mengarah ke daerah lokasi Huntap, sehingga dikhawatirkan lokasi itu akan terdampak, jika musim penghujan tiba." Kalau ada drainase, maka alur dan arah air disaat penghujan itu terbuang ke sungai," terangnya. (Mad)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409