BLANTERVIO103

Assamalewuang Kecamatan Bambalamotu Mantapkan Struktur Kepengurusan

Assamalewuang Kecamatan Bambalamotu Mantapkan Struktur Kepengurusan
Kamis, 04 April 2024

 


Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id.

Assamalewuang merupakan forum silatutrahmi dan wadah komunikasi suku mandar resmi dibenahi kembali setelah sempat pakum. 


Setelah resmi dibentuk ulang kepengurusannya ditingkat Kabupaten Pasangkayu beberapa waktu lalu, Assmalewuang terus berbenah untuk membentuk struktur kepengurusan Assamalewuang ditingkat Kecamatan. 


Pada rabu malam tanggal 03 April 2024, Struktur kepengurusan Assamalewuang Kecamatan Bambalamotu yang melibatkan puluhan tokoh mandar resmi dibentuk. 


Kegiatan ini dihadiri Ketua Assamalewuang Kabupaten Pasangkayu, Budi Aswin,  SE.M.AP, dan Sejumlah pengurus Kabupaten lainnya, Ketua ADKASI H Lukman Said selaku penasehat Kabupaten, Ketua Assamalewuang Kecamatan Bambalamotu, Paramisi. 


Budi Aswin dalam kesempatan ini mengatakan, Assamalewuang ini salah satu organisasi kemasyarakatan yang akan bergerak untuk kepentingan kemanusiaan dan kebersamaan. 


Dia menegaskan jika dibentuknya Assamalewuang tidak ada kaitannya dengan politik tertentu. tujuannya adalah sebagai wadah pemersatu untuk memperkuat silaturrahmi khususnya  warga mandar yang ada di Kabupaten Pasangkayu. membangun silaturrahmi dan membantu sosial diantara orang mandar. 


"Dalam wadah assamalewuang kita ambil semua rumpun-rumpun mandar yang ada di Kabupaten Pasangkayu mulai dari Rumpun mandar Mamuju, Majene dan Polman," Terangnya. 


Sementara itu, Lukman Said dalam kesempatan ini juga memaparkan sejumlah program kerja Assmalewuang kedepannya termasuk pelaksanakan halal bilhalal dan festival budaya mandar yang selama ini dinilai mulai menghilang secara meriah. 


Tak main-main, Menurut Lukman Said, Halal bilhalal assalmaewuang akan menghadirkan tokoh-tokoh mandar yang berkarir diluar sulawesi. 


Dia juga tegaskan bahwa Assmalewuang dibentuk fokus untuk urusan kemanusiaan untuk saling membantu sama lain. 


"contoh urusan kemanusiaan seperti urusan Pendidikan, kesehatan dan kegiatan sosial lainnya. demi kepentingan anak-anak kita kedepannya," Ucap Lukman Said. 


Lulman Said juga sangat mengapresiasi terbentuknya Assamalewuang Kecamahan Bambalamotu dan berharap dalam waktu dekat kepengurusan Assamalewuang terbentuk diseluruh Kecamatan di Kabupaten Pasangkayu. (LM)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409