BLANTERVIO103

Ketua Dekranasda Pasangkayu Ikuti Acara Expo UMKM Kerajinan Tangan di Solo

Ketua Dekranasda Pasangkayu Ikuti Acara Expo UMKM Kerajinan Tangan di Solo
Jumat, 17 Mei 2024


Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id.

Ketua Dewan Kerajinan Tangan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Pasangkayu, Sulbar Hj. Auliyah Yaumil ADJ bersama rombongan ikuti acara Expo Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kerajinan tangan di Pamedan Pura Mangkunegaran, Solo, Kamis, 16/05/24. 


Acara tersebut merupakan rangkaian  Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-44 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) yang dibuka oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo sekaligus ketua dewan pembina Dekranas Pusat. 


Dalam momen berharga ini, Ketua Dekranasda Kabupaten Pasangkayu juga berkesempatan berfoto bersama dengan Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Ketua Umum Dekranas Wury Ma’ruf Amin. 


Hal tersebut menandakan eratnya hubungan antara pemerintah pusat dan daerah dalam upaya memajukan industri kerajinan tangan lokal. 


Tak hanya itu, Kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah untuk mempromosikan produk lokal, tetapi juga untuk meningkatkan jaringan dan kerjasama antara pengrajin dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. 


Olehnya itu, Hj Aulia Yaumil ADJ berharap Pemkab Pasangkayu dapat terus mengembangkan potensi kerajinan tangan lokalnya agar semakin dikenal dan diminati di tingkat Nasional maupun Internasional. (*)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409