Sidrap, Lenteramerahnews.co.id -Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang memperingati Hari Antinarkotika Internasional (HANI) tahun 2024 dengan menggelar upacara dan tes urine pejabat pada Senin (24/6/2024).
Upacara ini diikuti seluruh jajaran Pemkab Sidrap dan dilaksanakan di Lapangan Kompleks SKPD, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu. Inspektur upacara adalah Muhammad Arsul, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sidrap, yang mewakili Penjabat (Pj.) Bupati Sidrap.
Usai upacara, tes urine dilakukan di Kantor Badan Kesbangpol. Tes ini melibatkan asisten, kepala OPD, sekretaris OPD, kepala bagian, dan camat lingkup Pemkab Sidrap. Kepala Badan Kesbangpol menjelaskan bahwa tema HANI tahun ini adalah "Mengajak Masyarakat untuk Bergerak Bersama Mewujudkan Indonesia Bersinar".
Pemerintah Kabupaten Sidrap terus berupaya menekan penyalahgunaan narkotika melalui sosialisasi dan tes urine bagi komunitas masyarakat serta ASN, termasuk pejabat. Arsul menekankan bahwa upaya ini merupakan komitmen untuk membangun kepercayaan masyarakat dalam memerangi narkoba.
Laporan dari Dinas Kesehatan menunjukkan bahwa seluruh sampel urine pejabat yang diperiksa hasilnya negatif narkotika. (*)
Emoticon