BLANTERVIO103

BPD Kaluku Nangka Gelar Musdes Perubahan APBDes Tahun 2024

BPD Kaluku Nangka Gelar Musdes Perubahan APBDes Tahun 2024
Senin, 29 Juli 2024


Pasangkayu.Lenteramerahnews.co.id.

Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Kaluku Nangka, Kecamatan Bambaira, Kabupaten Pasangkayu, menggelar Musyawarah Desa (Musdes), 29/07/24, di aula Kantor Desa. 



Musdes ini dilaksanakan dalam rangka membahas dan menyepakati perubahan anggaran pendapatan dan belanja Desa (APBDes) tahun anggaran 2024. 


Musdes dihadiri oleh Kades Kaluku Nangka, beserta perangkatnya, ketua BPD beserta anggotanya, dan tokoh masyarakat. 


Dalam sambutannya, Kepala Desa Kaluku Nangka, Nurdin, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir. Ia menjelaskan bahwa musdes ini merupakan forum musyawarah desa yang diselenggarakan secara partisipatif oleh BPD, Pemdes. 


"Saya berharap dengan adanya musdes ini, kita dapat membahas dan menyepakati perubahan APBDes 2024 secara transparan dan akuntabel," Kata Nurdin. 


Sementara itu, Ketua BPD Rusdin, mengatakan bahwa BPD siap mendukung penuh pelaksanaan musdes ini. Ia menjelaskan bahwa BPD akan mengawal proses pembahasan dan pengesahan perubahan APBDes 2024 agar sesuai dengan peraturan yang berlaku. 


"BPD akan memberikan saran dan masukan kepada pemerintah desa agar perubahan APBDes 2024 dapat bermanfaat bagi masyarakat," kata Rusdin. 


Pada akhir musdes, peserta musdes menyepakati perubahan APBDes 2024 Perubahan APBDes ini ditandatangani oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan pemerintah desa.(LM)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409