BLANTERVIO103

Bawaslu Pasangkayu Adakan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif untuk Pilkada 2024

Bawaslu Pasangkayu Adakan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif untuk Pilkada 2024
Sabtu, 24 Agustus 2024


Pasangkayu, Lenteramerahnews.co.id – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif dalam rangka Pilkada 2024 dengan tema "Mengawasi Bersama Menuju Pilkada 2024 yang Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur, dan Adil." Kegiatan ini berlangsung di Hotel Nerly Pasangkayu pada 24 Agustus 2024, dihadiri oleh perwakilan dari berbagai organisasi dan unsur media di Pasangkayu.


Ketua Bawaslu Pasangkayu, Harlywood Suly Junior, dan Koordinator Divisi Hukum dan Pencegahan, Parmas, serta Humas Bawaslu, Muhammad Fajar Purnomo, menekankan pentingnya peran masyarakat dalam pengawasan partisipatif pada Pilkada 2024. Fajar menegaskan bahwa keberhasilan pengawasan pemilu sangat bergantung pada keterlibatan semua lapisan masyarakat, termasuk peran organisasi dan lembaga yang ada di Pasangkayu.



"Semua peserta yang hadir dalam kegiatan ini memiliki peran penting dalam mengawasi jalannya tahapan Pilkada 2024. Kegiatan ini sangat urgen dan mendesak untuk dilaksanakan, mengingat tahapan pendaftaran peserta pilkada akan segera dimulai," ujar Fajar.


Bawaslu Pasangkayu berkomitmen untuk bekerja sama dengan seluruh elemen terkait dalam mengawasi tahapan Pilkada 2024. Harlywood Suly Junior yang membuka acara ini juga menyampaikan bahwa pengawasan pemilu bukan hanya tentang saling mengawasi, tetapi juga saling mengingatkan. "Alhamdulillah, pada Pemilu 2024 Kabupaten Pasangkayu zero pelanggaran. Kami berharap hal yang sama terjadi pada Pilkada mendatang," katanya.


Harlywood juga meminta media untuk menyebarkan informasi terkait Pilkada 2024 dengan mengutamakan konten edukatif, guna mewujudkan pesta demokrasi yang berintegritas serta meningkatkan sinergitas dalam proses pengawasan di setiap tahapannya.


Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang potensi kerawanan pemilihan dan Pemetaan Kerawanan Pilkada (IKP) tahun 2024, yang dibawakan oleh Untung, S.Pd., M.Pd., Mahmud Subarkah, S.Sos.I., dan Komisioner Bawaslu. (LM)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409