BLANTERVIO103

Kepala BPN Morowali Peringatkan Masyarakat Terkait Penipuan Berkedok Sumbangan

Kepala BPN Morowali Peringatkan Masyarakat Terkait Penipuan Berkedok Sumbangan
Minggu, 08 September 2024

 


Morowali – Maraknya penipuan online yang semakin meresahkan masyarakat kini menyasar Kantor Pertanahan Morowali. Kepala Kantor Pertanahan Morowali, Naim, mengonfirmasi adanya peredaran tautan yang mengatasnamakan dirinya dan instansi BPN Morowali untuk meminta sumbangan.


Naim, yang dihubungi melalui WhatsApp pada Sabtu, 7 September 2024, membenarkan bahwa ada pihak tidak bertanggung jawab yang menggunakan namanya dan Kantor BPN Morowali dalam permintaan sumbangan melalui tautan aplikasi.



"Kami menginformasikan kepada masyarakat bahwa terdapat oknum yang mengatasnamakan saya dan Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Morowali untuk meminta sumbangan. Kami tegaskan bahwa permintaan sumbangan tersebut adalah penipuan dan tidak ada kaitannya dengan kami sama sekali," ujar Naim.


Ia menambahkan bahwa Kantor BPN Morowali tidak pernah mengeluarkan permintaan sumbangan kepada publik, baik melalui telepon, email, maupun media sosial. "Jika Anda menerima permintaan sumbangan yang mengatasnamakan kami atau BPN Morowali, harap segera mengabaikan dan melaporkannya kepada pihak berwajib," tambahnya.

(Dso)

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

3160458705819572409